Selamat Datang Di OPAC Perpustakaan Unsoed

Melayani Dengan Hati Mengantar ke Prestasi


MENU
Jenis : KKM
Judul : Respon perkecambahan benih aren (Arenga Pinnata Merr.) terhadap perlakuan skarifikasi dan stratifikasi
Subjek : Sugar palm : Benih aren, Perendaman larutan
Pengarang : AFRIYANTO, Puji
Pembimbing : 1. A.H. Syaeful Anwar 2, Bambang Rudianto W.
Prodi : AGROTEKNOLOGI
Tahun : 2015
Call Number : 631.530 272 AFR r
Perpustakaan : Fakultas Pertanian
Letak : 1 eksemplar di Skripsi
Abstrak :
Tanaman aren merupakan tanaman multi manfaat, hampir seluruh bagian tanaman dapat dimanfaatkan. Penerapan tanaman aren dalam bidang pertanian dan kehutanan, fisiologi tumbuhan sangat penting untuk dipelajari terutama dalam teknik penanaman benih. Hal ini tidak terlepas dari kondisi fisiologis benih yang ditanam. Seringkali proses perkecambahan tersebut belum dipahami dengan baik sehingga penanaman pohon yang berasal dari benih sering kali gagal karena benih tidak tumbuh. Secara alami benih aren memiliki masa dormansi yang cukup lama, yaitu bervariasidari 4-6 bulan terutama disebabkan oleh kulit benih yang keras dan impermeable sehingga menghambat terjadinya imbibisi air kedalam benih. Permasalahan pokok pengembangan tanaman aren yaitu pada umumnya aren belum dibudidayakan secara massal. Petani masih mengandalkan tanaman yang tumbuh dibawah tegakan tanaman aren, dimana aren tumbuh bergerombol dengan jarak tanam yang tidak beraturan sehingga terjadi pemborosanlah.Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh beberapa perlakuan skarifikasi dan stratifikasi terhadap perkecambahan benih aren (Arengapinnata (wurmb) merr.).
Penelitian ini dilaksanakan di Screen House Fakultas pertanian, Fakultas Pertanian, Unsoed. Penelitian berlangsung selama 90 hari dan dilaksanakan dari bulan oktober 2014 sampai. Januari 2015 . Penelitian yang dilakukan merupakan percobaan yang dilaksanakan di screen house. Rancangan percobaan yang digunakan dalam penelitian adalah rancangan acak lengkap (RAL). Perlakuaan yang dicoba terdiri dari 2 faktor yaitu, faktor1 stratifikasi.Stratifikasi terdiri dari tiga taraf yaitu: T0 : tanpa perlakuan, T1 : perendaman KNO3 1%, T2 : perendaman HCL 1 %, T3: perendaman dengan air panas 700 C. Faktor 2 skarifikasi, skarifikasi terdiri dari 2 taraf yaitu : K0: tanpa diamplas (kontrol), K1 : diamplas. Sehingga didapat 8 kombinasi dan 3 kali ulangan sehingga terdapat 24 unit percobaan, setiap unit terdiri atas 50 benih aren. Variabel yang diamati adalah daya berkecambah, laju perkecambahan, Panjang akar, Panjang tunas, bobot basah dan bobot kering.
Pemberian perlakuan kombinasi antara konsentrasi skarifikasi dan stratifikaasi, belum mampu meningkatkan perkecambahan benih aren.Pemberian perlakuan skarifikasi dapat menaikkan laju perkecambahan, pada laju perkecambahan benih aren. Pemberian perlakuan stratifikasi (perendaman HCL, KNO3, air panas) belum mampu menaikan daya kecambah di lingkungan perkecambahan panas dan terang.
Kembali