Abstrak :
Kenavigasian merupakan salah satu wujud pelayanan pemerintah
dalam menunjang keselamatan pelayaran di wilayah perairan Indonesia
dengan mewujudkan ruang dan alur pelayaran yang aman bernavigasi,
keamanan dan keselamatan pelayaran merupakan faktor yang sangat
penting oleh karena itu terhadap pelaku tindak pidana pengrusakan dan
pencurian Sarana Bantu Navigasi Pelayaran di wilayah Distrik Navigasi
Cilacap tidak ada tindakan penegakan hukum. Tesis ini membahas
tentang Efektivitas Penanggulangan Kejahatan Terhadap Tindak Pidana
Pengrusakan dan Pencurian Sarana Bantu Navigasi Pelayaran di Wilayah
Distrik Navigasi Cilacap. Penelitian ini menggunakan metode penelitian
hukum empiris (Socio Legal Research) dengan sumber data primer dan
informan serta abservasi. Lokasi dilakukannya penelitian ini yaitu berada
di Kantor Distrik Navigasi Cilacap. Hasil penelitian menunjukan bahwa
Peran Sarana Bantu Navigasi Pelayaran begitu vital di setiap lingkungan
kerja maupun lingkungan kepentingan pelabuhan, walaupun sudah ada
aparat penegak hukum di lingkungan instansi yang lingkup tugas dan
tanggungjawabnya di bidang pelayaran dan sampai saat ini tidak ada
tindakan penegakan hukum terhadap pelaku pengrusakan dan pencurian
Sarana Bantu Navigasi Pelayaran, penanggulangan kejahatan terhadap
tindak pidana pengrusakan dan pencurian Sarana Bantu Navigasi
Pelayaran di wilayah Distrik Navigasi Cilacap tidak efektif. Adapun faktor
yang mempengaruhi dalam melakukan penanggulangan kejahatan tindak
pidana pengrusakan dan pencurian Sarana Bantu Navigasi Pelayaran di
wilayah Distrik Navigasi Cilacap adalah (a) Faktor hukumya sendiri, (b)
Faktor penegakan hukum, (c) Faktor sarana atau fasilitas, (d) Faktor
masyarakat.
Kata Kunci :Efektivitas Tindak Pidana, Pengrusakan dan Pencurian
Sarana Bantu Navigasi Pelayaran.
|