Selamat Datang Di OPAC Perpustakaan Unsoed

Melayani Dengan Hati Mengantar ke Prestasi


MENU
Jenis : KKM
Judul : Analisis Sikap Negara-Negara Asean Dalam Konflik Palestina-Israel
Subjek : Konflik Palestina-Israel, Negara-Negara ASEAN, Sikap NegaraNegara ASEAN
Pengarang : Phalitania Hemban Arsrian, F1F017045
Pembimbing : Agus haryanto, Renny Miryanti
Prodi : HUBUNGAN INTERNASIONAL
Tahun : 2024
Call Number : 900 ARS a
Perpustakaan : FISIP
Letak : 1 eksemplar di FISIP
Abstrak :
Konflik Palestina-Israel merupakan salah satu konflik internasional yang paling kompleks dan berkepanjangan dalam sejarah dunia. Dalam dekade terakhir, negara-negara di ASEAN telah menunjukkan peran yang semakin signifikan dalam berbagai konflik global, termasuk konflik Palestina-Israel. Skripsi ini bertujuan untuk menggali dan menganalisis sikap negara-negara ASEAN dalam konflik Palestina-Israel periode tahun 2018 hingga 2023. Penelitian ini menggunakan indikator international relations, ceasefire, humanitarian aid, international court justice dan two state solution untuk mengeksplorasi berbagai aspek untuk mengetahui respons negara-negara ASEAN terhadap konflik. Dengan menggunakan data dan sumber yang relevan, penelitian ini akan menelaah sikap negara-negara ASEAN dalam konteks global. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pemahaman dinamika konflik Palestina-Israel dan peran negara-negara ASEAN dalam konteks global. Selain itu, penelitian ini juga diharapkan dapat memberikan wawasan baru bagi komunitas akademis dan praktisi politik dalam menangani konflik-konflik internasional yang kompleks.
Kembali